Cara Memberi Efek Marquee (Berjalan) Pada Gadget, Cara Membuat Efek Marquee / Berjalan
Anda ingin membuat tampilan pada sitemap menjadi bergerak, atau pada beberapa widget hasil buatan sobat menjadi bergerak atau berjalan keatas atau ke bawah? Dan ketika kursor diarahkan pada salah satu link maka gerak tampilannya akan terhenti dan menunggu untuk di klik, silakan lanjut membaca tulisan tentang pengalaman utak-atik template aku kemarin sore ini. Yang pasti dengan adanya kode marquee ini beberapa tampilan widget anda bisa lebih menarik, sebagai contoh dapat anda lihat pada widget recent comment di halaman depan dari blog ini.
Cara memberi efek marquee (berjalan) pada gadget ini jika di tinjau dari segi pemasangannya tidaklah sulit, sobat hanya perlu memasukkan kode marquee kedalam script widget. Untuk lebih detilnya cara tersebut adalah sebagai berikut;
Buka salah satu widget yang hendak sobat masukkan kode marquee,dan tentu saja sebelumnya anda harus akses ke dasbor blog terlebih dahulu.
Setelah berada didalam dasbor blog, kemudian pilih tata letak.
Lalu pilih edit pada gadget yang hendak sobat beri efek marquee ini, setelah terbuka sebuah jendela dengan script di dalamnya, langkah selanjutnya tambahkan /masukkan kode marquee di bawah ini tepat sebelum kode script gadget dan akhiri dengan memberi penutup marquee setelah kode script widget.
<marquee align="center" direction="down" onmouseout="this.start()" onmouseover="this.stop()" scrollamount="2">kode script gadgetdisini.!</marquee>
Keterangan; untuk merubah gerakan berjalannya (ke atas /ke bawah), sobat bisa merubah tulisan yang sengaja aku warnai merah.
Simpan hasil utak atik pada gadget sobat barusan,dan selesai.! Untuk lebih jelasnya silahkan perhatikan screenshot berikut ini.
Seperti itulah cara memberi efek marquee (berjalan) pada gadget, kurang lebihnya mohon maaf jika ada salah-salah kata serta salah penulisan. Selamat berkreasi dan Bye-bye……
0 Comments
Silahkan meninggalkan komentarnya.!
*(Mohon untuk tidak mencantumkan link hidup)